Golkar Dukung Asri-Fuad, Nasib Calon PKB Masih Dalam Diskusi

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – DPP Partai Golkar akhir memutuskan SK dukungan Pilkada Rokan Hilir diberikan kepada pasangan calon H Asri Auzar – H Fuad. Kini nasib PKB masih dalam diskusi atas dukungan yang sebelum sudah diberikan kepada Epi Sintong – Sulaiman.

Untuk diketahui, Fuad yang merupakan kader Partai Golkar menjadi penentu setelah digandeng Ketua DPD Partai Demokrat Riau, Asri Auzar. Mereka memperebutkan dukungan, setelah sebelumnya PKB memberikan SK dukungan Efrizal alias Epi Sintong bersama Sulaiman.

Untuk diketahui, Golkar mengoleksi 6 kursi di DPRD Rokan Hilir. Sementara Partai Demokrat memiliki 4 kursi dan PKB dengan 3 kursi. Dukungan dari Golkar sangat menentukan sebagai syarat 9 kursi lolos untuk pendaftaran calon di KPU nantinya.

Ketua DPW PKB Riau, H Abdul Wahid dihubungi terkait pencalonan untuk Pilkada Rokan Hilir hanya menjawab singkat. “Masih dalam diskusi,” katanya.

Rokan Hilir termasuk daerah yang cukup menentukan calon bertarung di Pilkada 9 Desember 2020. Sampai saat ini belum ada partai final yang sudah punya suara lengkap untuk mengusung calon. PDIP dengan tujuh kursi juga baru memberikan SK dukungan untuk calon incumbent Suyatno-Jamiludin. ***

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *