LAMANRIAU.COM , PEKANBARU – Banyak pemilih pemula ternyata masih belum merekam data KTP elektronik atau e-KTP.
Padahal pemungutan suara Pilkada 2024 hanya tinggal dua pekan. Data sementara, jumlah pemilih pemula yang belum merekam data sebanyak 1.083 orang.
Jumlah ini cukup banyak sesuai data pemilih baru potensial Kota Pekanbaru. “Ini jadi catatan dalam rapat desk pilkada beberapa waktu lalu,” ujar Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, Rabu (13/11/2024).
Ia mengingatkan agar lurah dan camat jemput bola terhadap calon pemilih pemula di wilayah masing-masing.
Ia juga meminta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru proaktif mengajak warga pemilih pemula merekam data.
Apalagi Disdukcapil Kota Pekanbaru sudah punya program perekaman akhir pekan. Para pemilih pemula bisa memanfaatkan waktu pada hari Sabtu untuk merekam data di Kantor Disdukcapil, kompleks Mal Pelayanan Publik Pekanbaru.
“Kita imbau untuk merekam data, agar nantinya bisa memiliki e KTP untuk memberikan suara di pilkada,” ujarnya. (*)