Pemkab Inhu Ikuti Video Conference Arahan Presiden RI 

Wakil Bupati Inhu Drs H Junaidi Rachmat, M.Si bersama OPD ikuti Vidcom.

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Bertempat di Ruang Tunggu Lantai 4 Kantor Bupati, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mengikuti video conference (vidcon) dalam rangka menghadapi varian baru Covid-19 Varian Omicron Indonesia, Kamis 16 Desember 2021 siang.

Terlihat hadir Wakil Bupati Inhu, Drs. H. Junaidi Rachmat, M.Si, Plt Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Inhu, Kamaruzaman beserta beberapa OPD terkait lainnya.

Hadir dalam acara ini Presiden RI, Ir. Joko Widodo, Menko Kemaritiman RI, Luhut Binsar Pandjaitan, M. P A, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan peserta vidcon lainnya.

Presiden Joko Widodo mengatakan terdapat penurunan dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di daerah, sehingga beliau mengarahkan pemerintah bersama masyarakat harus waspada dan siap siaga terhadap penyebaran virus Omicron.

Presiden Joko Widodo menyampaikan dalam dua bulan ini, dalam enam minggu terakhir ini, laju suntikan turun, yang sebelumnya bisa mencapai diatas 2 juta untuk 1-7 November, sudah turun menjadi 1,5 juta dan untuk tanggal 6-12 Desember lalu hanya 1 juta.

Presiden juga mengatakan bahwa masih terdapat sejumlah provinsi yang target capaian vaksinasi di bawah 70%. Berdasarkan hal tersebut, Presiden meminta seluruh kepala daerah bersama Forkopimda untuk kembali mempercepat vaksinasi.

Selanjutnya, Menko Kemaritiman RI, Luhut Binsar Pandjaitan, M. P A mengatakan WHO telah meningkatkan status varian Omicron menjadi variant of concern (varian yang mengkhawatirkan). Varian omicron mengandung 50 mutasi yang mempengaruhi kecepatan penularan dan kemampuannya untuk menghindari antibodi yang dibentuk oleh vaksin, tetapi ini semua masih terus dipelajari oleh para ahli, sebutnya.

Pemkab Inhu terus menggesa vaksinasi dan telah melakukan rapat koordinasi bersama Forkopimda. Sebagai upaya pencegahan virus Covid-19 dan varian baru Omicron tentunya dibutuhkan kerjasama yang baik dengan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dan bersedia untuk divaksin. (Asrul Hadi)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *