Ini 16 Tim yang Akan Bertarung di Liga U-19 Askab PSSI Kuansing

LAMANRIAU.COM, TELUK KUANTAN – Resmi dibuka oleh Bupati Kuantan Singingi, Senin (2/3/2020) sore di lapangan Limuno Teluk Kuantan, kompetisi liga U-19 tahun 2020 yang digelar Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kuantan Singingi dimulai.

Kompetisi ini akan diikuti oleh 16 tim yang berasal dari Sekolah Sepakbola (SSB) binaan Askab PSSI Kuansing.

Adapun 16 tim tersebut yaitu, GGSL Kasang, Superin Cerenti, Singingi Selection, Benai FC, Harimau Keranji-Singingi, PSKS Kampung Baru-Gunung Toar, Muara Langsat, Centanos-Sentajo Raya, Prima Costa-Pulau Komang Sentajo, PSMS-Muaro Sentajo, Kopah Fc, Kuansing Soccer Schol (KSS), Bina Bakat-Kari, Bintang Kecil, KSS Biru dan Melati Muda.

Ketua Askab PSSI Kuansing, dr. Fahdiansyah, SpoG kepada wartawan menjelaskan bahwa liga U-19 tahun 2020 ini menjadi ajang seleksi pemain untuk menghadapi Porprov X Riau 2021 mendatang.

“Setelah U-19 ini kita gulirkan, kita minta tim Porprov silahkan langsung bekerja untuk melakukan penjaringan pemain, sekaligus melakukan Training Centre (TC) berjalan,” ujar dokter yang akrab disapa Ukup ini.

Kemudian Ia juga menjelaskan, karena lapangan limuno saat ini tengah berlangsung turnamen Limuno Cup III, maka liga U-19 ini akan digelar di stadion utama sport centre.

“Pertandingan akan kita laksanakan di sport centre, dengan jadwal 2 kali seminggu yaitu, Selasa-Rabu,” terangnya. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *