Riau  

Cetak Generasi Remaja Unggul, BKKBN Riau Gelar Workshop Parenting 1001 Cara Bicara

epala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Mardalena Wati Yulia.

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Fase remaja merupakan salah satu fase usia paling dinamis. Seorang manusia dalam perjalanan membentuk jati diri. Kendati demikian, masih banyak orang tua yang merasa kesulitan memahami remaja, sehingga BKKBN Provinsi Riau menggelar Workshop Parenting 1001 Cara Bicara, yang dibuka secara resmi oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Mardalena Wati Yulia di Hotel Grand Central Pekanbaru.

Usai pembukaan, Mardalena Wati Yulia mengatakan workhsop dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan dalam memfasilitasi keluarga melakukan komunikasi efektif antara orangtua dengan remaja dalam pendampingan masa perkembangan remaja dan penguatan karakter remaja.

“Jadi Parenting 1001 Cara Bicara ini, kan sekarang jumlah remaja milenial sangat banyak jadi pendekatannya lebih spesifik, jadi butuh pendekatan lebih massif, kasih sayang, kekeluargaan yang mendalam, antara orangtua kepada anak, maka kami hadirkan psikolog sebagai nara sumber,” jelasnya.

Dikatakan, kegiatan merupakan salah satu program aktivasi BKKBN di akar rumput yang ditujukan mencapai keluarga yang sejahtera dan harmonis antara orang tua dan anak remajanya. Sehingga membantu orangtua yang memiliki anak remaja untuk membangun jembatan antara perbedaan generasi agar orangtua dapat semakin dekat dengan anak remajanya.

“Workshop parenting sangat penting untuk menjaga kualitas sumber daya manusia yakni para remaja. Ini adalah kegiatan prioritas BKKBN dan ini penting untuk dilakukan karena banyak hal yang terjadi pada remaja kita berawal dari keluarga. Orangtua yang punya anak remaja harus memiliki pengetahuan, keterampilan dalam hal pengasuhan dan pendampingan tumbuh kembang anak usia remajanya supaya relasi antara orang tua dan remajanya serta orang yang ada di rumah berjalan dengan baik dan itu penting untuk meminimalisir hal-hal yang terjadi agar remaja tidak nikah dini, menjadi seks bebas dan terhindari dari Narkoba,” tuturnya.

Sebelumnya Ketua Pokja Bina Ketahanan Remaja BKKBN Riau, Said Masri menjelaskan dalam rangka mempercepat tercapainya program Bangga Kencana di Provinsi Riau, dengan sasaran Program Proyek Strategis Nasional dirasa perlu melaksanakan kegiatan workshop Parenting 1001 Cara Bicara tingkat provinsi yang merupakan lanjutan.

“Pesertanya terdiri dari PKB pembina Poktan BKR Lokus Pro PN, Kader Poktan BKR Lokus Pro PN dan peserta lokal,” ujarnya. ***

Editor: Fahrul Rozi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews