Rusia Hancurkan Sejumlah Pembangkit Listrik Ukraina dengan Drone dan Rudal

Rusia Hancurkan Sejumlah Pembangkit Listrik Ukraina dengan Drone dan Rudal
Drone dan rudal Rusia hancurkan sejumlah pembangkit listrik Ukraina (net)

LAMANRIAU.COM, KYIV – Rusia terus membombardir sejumlah pembangkit listrik di Ukraina. Puluhan rudal dan drone Rusia terus menyasar instalasi listrik Ukraina itu.

Akibatnya, untuk pertama kali Ukraina mengelurkan edaran pembatasan penggunaan listrik secara nasional.

“Pasokan aliran listrik untuk warga akan di batasi antara pukul 07.00 hingga 23.00,” kata pejabat pemerintah dan operator jaringan Ukrenergo.

Penerangan lampu-lampu jalan di kota-kota di Ukraina juga akan dibatasi, ungkap seorang pembantu presiden di aplikasi pesan Telegram.

Dirinya juga menambahkan bahwa jika ada orang yang tidak meminimalkan penggunaan listrik, akan ada pemadaman sementara.

“Kami tidak mengecualikan bahwa dengan timbulnya cuaca dingin kami akan meminta bantuan Anda lebih sering lagi,” kata Ukrenergo.

Rusia beberapa waktu terlihat telah mengintensifkan serangan rudal dan pesawat tak berawaknya terhadap infrastruktur listrik dan air Ukraina.

“Ada kerusakan baru pada infrastruktur kritis. Tiga fasilitas energi di hancurkan oleh musuh hari ini,” kata Presiden Volodymyr Zelensky

“Kami sedang mempersiapkan segala macam skenario mengingat musim dingin. Kami berasumsi bahwa teror Rusia akan di arahkan pada fasilitas energi,” ucap Zelensky.

Walikota Kota Barat Lviv mengatakan di televise di perlukan waktu lama hingga berbulan-bulan untuk memperbaiki gardu listrik yang telah di rusak Rusia itu.

Saksi mata mengatakan lima pesawat tak berawak atau drone menghantam kota Mykolaiv di Ukraina selatan pada Kamis pagi, 20 Oktober 2022. Tetapi tidak jelas di mana mereka meledak atau berapa banyak kerusakan yang telah terjadi.

Ukraina menuduh Rusia menggunakan drone kamikaze Shahed-136 buatan Iran, yang terbang ke target mereka dan meledak.

Namun, Iran membantah memasok drone tersebut, dan Kremlin juga membantah menggunakannya.

Editor: Denni Risman – Penulis: Denni Risman

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews