Keroncongantar.com, Startup Karya Anak Melayu Mendunia

LAMANRIAU.COM, PEKANBARUKeroncongantar.com adalah flatform startup berbasis layanan usaha cateringan. Karya anak Melayu asal Tembilahan ini mampu d ilirik dunia setelah terpilih sebagai 100 startup terbaik dari 160.916 start-up di 166 negara dunia untuk mengikuti kompetisi startup di Istanbul, Turki.

Ary Nugroho, CEO Keroncongantar.com mengatakan, awal usaha rintisannya itu hadir atas pengalaman sebagai anak kost di Pekanbaru. Sebagai anak daerah yang sedang menimba ilmu di Universitas Riau, dia kerap kesulitan mendapat kebutuhan makan di malam hari.

“Saya itu waktu kost dulu, kalau malam sering kelaparan, keroncongan. Karena tak ada teman untuk keluar malam, ya terpaksa menahan lapar sampai pagi,” kata Ary saat berbincang dengan LamanRiau.com, Minggu (22/3/2020).

Keroncongantar adalah market place kuliner, katering dan food yang d iproduksi oleh Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) Riau khususnya. Selain menyediakan makanan siap saji, saat ini juga telah mampu melayani pesanan lauk pauk awet seperti rendang. Sehingga bisa dipesan di seluruh penjuru tanah air.

Ary menyebutkan, rencana kompetisi startup yang berlangsung d i Volkswagen Arena Kota Istanbul, Turki pada 14-16 April 2020 mendatang. Namun kegiatannya belum dapat dpastikan, karena saat ini dunia tengah menghadapi mewabahnya virus Corona.

Startup Istanbul 2020 adalah ajang unjuk kebolehan startup terkemuka yang menyatukan para founder startup, investor, dan eksekutif kawasan Asia, Afrika, dan Eropa.

Pada laman website Startup Istanbul, Keroncongantar.com tercantum asal Riau, Indonesia. Nantinya, startup pemesanan katering online ini dan startup terpilih lainnya akan d ibimbing dengan ketat oleh mentor, investor, pemodal ventura, dan perusahaan global.

Startup Istanbul juga merupakan pertemuan para startup, perusahaan internet, pebisnis, dan pemodal ventura terkemuka dari Asia, Afrika, dan Eropa.

“Hanya 100 startup terbaik dunia yang d iundang dan ini kedua kalinya bagi Keroncongantar dapat undangan. Namun, karena satu dan lain hal, kami memutuskan tidak berangkat waktu itu,” ujar Ary.

Ary menuturkan, jelang keberangkatan d irinya juga sowan ke Gubernur Riau Syamsuar dan berbagai tokoh lainnya.  Antara lain, Sekdaprov Riau Yan Prana, Ketua LAM Riau Datuk Syahril Abubakar, Ketua NU Riau Rusli Ahmad. Kemudian Pimpinan Muhammadiyah Riau Wan Abu Bakar, Anggota DPR RI Abdul Wahid, Anggota DPRD Riau Sukarmis. Dan Bupati Indragiri Hilir HM Wardan dan sebagainya.

Alhamdulilah, tokoh-tokoh tersebut merespon positif dan bangga kepada prestasi yang draih Keroncongantar. Terutama Gubenur bapak Syamsuar yang mendukung penuh agar kami menghadiri pertemuan dan kompetisi startup paling bergensi d i Istanbul, Turki nanti,” ujar Ary.

Ary berharap, dengan terpilihnya Keroncongantar sebagai nominasi startup Top 100 di Istanbul Turki menjadi spirit untuk para pelaku startup kota Pekanbaru untuk terus maju dan berkarya membangun ekosistem digital.

“Serta adanya kolaborasi-kolaborasi nantinya untuk mewujudkan ekosistem digital Riau yang lebih baik dan unggul,” kata Ary yang pernah aktif di Gerakan Pramuka ini. (rul)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *