Riau  

Gubri Apresiasi Kerja Korem 031/WB Menjaga Keamanan di Riau

Gubri H Syamsuar turut menghadiri HUT Korem 031/Wirabima ke-63, Minggu (17/4/2022).

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar memberikan apresiasi kepada pihak TNI-Polri yang selama ini telah ikut menjaga situasi keamanan di provinsi Riau, sehingga kondusif. Dengan situasi tersebut, dapat meningkatkan daya tarik invetasi.

“Kami bangga dan bahagia, provinsi Riau aman kondusif, sehingga pertumbuhan ekonomi menggembirakan. Ini tentunya berkat dukungan TNI-Polri,” kata Gubri Syamsuar saat menghadiri acara peringatan HUT Korem 031/Wirabima ke-63 di Gedung Daerah Riau, Minggu 17 April 2022.

Dilanjutkan Gubri, dengan situasi daerah yang kondusif tersebut, saat ini Riau dapat berprestasi dalam bidang invetasi. Bahkan setiap tahun investasi Riau terus meningkat.

“Suasa kondusif ini tentunya juga merupakan sumbangsih TNI-Polri, sehingga orang percaya dan mau berinvestasi di Riau,” ujarnya.

Dijelaskan Gubri, beberapa waktu lalu, pihaknya berjumpa dengan Menteri Invetasi, karena melihat setiap tahun invetasi Riau selalu mencapai target, pemerintah pusat tahun ini memberikan target lebih besar lagi.

“Target invetasi Riau tahun ini dinaikkan, kita tentunya optimistis bisa tercapai jika situasi kondusif tetap terjaga,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Gubri juga mengajak TNI-Polri untuk bersama melakukan pencegahan terhadap Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Karena TNI-Polri, memiliki personil hingga ke desa-desa sehingga lebih optimal menjangkau masyarakat.

“Berikan penyuluhan tidak membakar, perbanyak kunjungan ke desa melalui personil yang ada. Sudah dua tahun Riau bebas asap, mudah-mudahan tahun ini juga bebas asap,” harapnya.

Gubri juga mengapresiasi peran TNI-Polri dalam hal menjaga ketahanan pangan di Riau. Beberapa program seperti memanfaatkan lahan tidur untuk ditanami bahan pokok terus dilaksanakan oleh personil TNI-Polri hingga ke daerah-daerah.

“Mari jaga agar tidak terjadi kelangkaan bahan pokok dan lonjakan harga di Riau,” ajak Gubri.

Sementara itu, Danrem Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung mengatakan, pihaknya berharap agar Korem 031/Wirabima kedepannya semakin maju, sesuai dengan tema yang diusung pada HUT tahun ini yakni ‘Meningkatkan Bakti Untuk Negeri’. 

“Karena itu kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk membantu pemerintah daerah dalam pembangunan. Baik itu pembangunan daerah, SDM, ekonomi, infrastruktur dan juga pembangunan kondusifitas daerah,” ujarnya.

Khusus untuk ketahanan pangan, menurut Brigjen Parlindungan, juga merupakan salah satu fokus pihaknya dalam hal pemulihan ekonomi nasional. Hal tersebut juga sesuai perintah presiden, panglima TNI, KASAD, hingga Pangdam.

“Bersamaan HUT Korem tahun ini, kami akan launching 1000 hektare ketahanan pangan yang dibagi dua tahap. Yakni tahap pertama jagung, dan kedua padi. Mudah-mudahan ini selain meningkatkan produksi pangan di Riau, juga meningkatkan perekonomian masyarakat,” harapnya. ***

Editor: Fahrul Rozi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *