Hati-Hati Salah Jalan Karena Lewat Jalan Salah

SEORANG narapidana yang sudah dipenjara selama 15 tahun ini semakin resah setelah mendengar kabar anak pertamanya opname di rumah sakit karena kanker studium akhir yang dideritanya.

Sementara itu, istrinya di PHK dari pekerjaannya karena kebijakan keuangan perusahaan yang mengetat. Sementara itu, anak keduanya berencana menikah dalam waktu hitungan bulan. Jadwalnya keluar dari penjara masih tersisa 7 tahun lagi. Dia menyesal telah melakukan tindakan pidana, dia ingin segera bebas.

Setiap malam mencari cara bagaimana bisa cepat keluar dari kamar sel penjara itu. Tibalah pikirannya pada satu kesimpulan bahwa jalan tercepat adalah bersama-sama dengan sesama tahanan dalam kamar yang sama menggali jurang membuat terowongan ke luar penjara.

Diam-diam setiap malam mereka bekerja sama dengan rapi. Setelah selesai dibuat terowongan itu, mereka segela keluar. Ternyata mereka justru bukan keluar dari penjara, melainkan terowongan itu menuju ke ruang kerja kepala penjara. Semakin digebuklah mereka dan diperpanjang lagi masa tahanannya.

Ada banyak orang yang ingin mengakhiri derita. Ada banyak manusia yang ingin segera bebas dari keterkungkungan. Ada banyak insan yang ingin keluar dari ketertekanan.

Semua itu adalah wajar dan normal sekali. Namun jika salah jalan, maka mereka justru semakin melangkah ke jalan yang salah. Salah jalan ke jalan yang salah adalah penderitaan di atas derita, persis dengan luka di atas luka.

Atau bagai kata pribahasa: “Keluar dari mulut harimau masuk ke mulut buaya.”

Carilah jalan keluar dari masalah dengan cara yang benar. Bertanyalah dan berkonsultasilah kepada orang yang paham akan kebenaran dan kebaikan.

Diskusi dengan orang-orang yang tak paham salah benar hanya akan semakin mempergelisah jiwa. Selanjutnya, tumbuhkan selalu semangat mencari kebenaran. Allah berjanji akan senantiasa menunjukkan jalan kebenaran bagi mereka yang serius mencarinya.

Bacalah QS 29 (al-Ankabut) ayat 69 dan renungkan lalu laksanakan. Salam, AIM.

 [KH Ahmad Imam Mawardi]

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *