PSPS Riau Siap Jadi Tuan Rumah Lanjutan Liga 2

PSPS Riau menghadapi Semen Padang pada laga perdana Liga 2 tahun 2020 di Stadion Kaharudin Nasution
   
LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Manajemen PSPS Riau memastikan diri mengajukan diri selaku tuan rumah lanjutan Liga 2, yang digelar Oktober 2020 mendatang. Surat pengajuan permintaan tuan rumah grup 1 Sumatera tersebut, sudah dilayangkan ke PSSI dan PT LIB.

Setidaknya ada dua stadion berstandar internasional, menjadi modal utama PSPS, untuk menjadi tuan rumah. Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai, dan Stadion Utama Riau, yang berada di Pekanbaru.

“Sejak SKEP Nomor 53 PSSI terbit, serta ada skema lanjutan Liga 2. Kita melihat peluang itu. Karena di Grup 1, hanya Kota Pekanbaru dan Palembang saja, yang memungkinkan untuk ditunjuk jadi tuan rumah Grup 1,” kata Media Officer PSPS Riau M Teza Taufik, Selasa 7 Juli 2020.

Seperti diketahui, Liga 2 ini terbagi dua grup dari 24 klub, serta terbagi dalam empat grup. Namun, tak semuanya bermain di Pulau Jawa layaknya rencana Liga 1. Tapi ada grup yang bertanding di luar Jawa, baik di Sumatera atau Kalimantan.

Khusus grup di Pulau Sumatera, atau grup 1 ini nanti di huni 6 klub, yakni Tim Tiga Naga, PSMS Medan, PSPS Riau, Semen Padang, Sriwijaya FC, dan Muba Babel United.

“Jadi kita intip peluang itu. Apalagi derasnya keinginan yang besar, dari suporter dan masyarakat bola Pekanbaru dan Riau, untuk Pekanbaru terpilih jadi tuan rumah Grup 1 Liga 2 2020 ini,” terangnya.

Seiring dengan pengajuan tersebut, manajemen PSPS juga akan berkoordinasi dengan Pemprov Riau, Pemko, serta Asprov PSSI Riau dan Askot PSSI Kota Pekanbaru.

“Tapi tentu tidak hanya mengajukan kesiapan. Kita juga harus berkoordinasi dan butuh dukungan Pemprov, Pemko melalui dinas dinas terkaitnya. Juga Asprov PSSI Riau dan Askot PSSI Kota untuk sama-sama bekerja sama nantinya jika Pekanbaru terpilih. Karna kita tau semua fasilitas seperti 2 stadion yang ada di Pekanbaru merupakan aset Pemprov Riau,” sebutnya. (TRP)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *