Hukrim  

BNN Tangkap Warga Payung Sekaki yang Jadi Kurir Sabu

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Riau menangkap tersangka Af (37) warga Jalan Pemuda Kelurahan Tirta Siak, Kecamatan Payung Sekaki yang terlibat sebagai kurir peredaran narkoba antar kota, Sabtu 12 September 2020 kemarin.

Tersangka Af merupakan mantan napi juga dalam kasus narkoba. Lokasi penangkapan dilakukan di Jalan Laos Arengka II, Kecamatan Payung Sekaki.

Menurut Kepala BNNP Riau, Brigjen Kennedy, dari lokasi penangkapan Af, petugas mengamankan satu kilogram diduga sabu-sabu yang dibungkus dengan plastik teh China warna hijau merk Guan Yin Wang dan ekstasi 500 butir warna merah jambu.

”Informasi yang kami dapat narkoba dikabarkan akan diantarkan oleh mantan narapidana yang baru saja keluar dari Lembaga pemasyarakatan,” ujar Brigjen Kennedy Selasa 15 September 2020.

Af diamankan, berawal Selasa lalu sekitar pukul 19.00 wib didapat info dari masyarakat akan adanya pengiriman Narkotika dari Pekanbaru tujuan Siak Sri Indrapura.  Untuk mengelabui petugas, tersangka membawa paket narkoba tersebut menggunakan kendaraan roda dua.

Tim dari BNNP kemudian pada Rabu kemarin melacak keberadaan Af yang tinggal di Jalan Pemuda, Kelurahan Tirta Siak.

Selanjutnya, pada Jumat siang didapat kabar Af akan mengirimkan paket menggunakan kendaraan roda 2 dari Pekanbaru via Minas menuju Siak Sri Indrapura. 

”Agar pelaku tidak lolos, tim pemberantasan diperintahkan standby di lokasi yang dikabarkan akan dilewati pelaku. Namun, target tidak ditemukan,” ujarnya.

Keesokannya, Sabtu sekitar pukul 09.00 wib pagi, tim pemberantasan mendapatkan kabar target akan menjemput narkortika. Namun pelaku terbilang licin, sehingga sempat beberapa kali menghindar dari petugas. Sehingga, saat terpantau di Jalan Laos samping sekolah Dharma Yuda, tim langsung meringkusnya.

”Saat digeledah tim menemukan pelaku membawa plastik warna hitam yang disangkutkan di depan motor dikendarainya. Langsung ditangkap,” kata Kennedy. 

‘Saat ini kasus Af ini masih dilakukan pengembangan lebih lanjut. (RAC)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *