Kapolres Inhu Hadiri Zoom Meeting Pelaksanaan Vaksinasi Lanjutan di Kelayang

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Di tengah lonjakan Covid-19 varian Omicron, pemerintah bersama TNI-Polri terus menggencarkan vaksinasi, khususnya vaksinasi booster dosis ketiga. Vaksinasi booster serentak kembali diadakan se Indonesia.

Di Jakarta, Kapolri bersama Menteri Kesehatan dan jajaran TNI meninjau pelaksanaan vaksinasi booster, dilanjutkan dengan zoom meeting seluruh jajaran Polda dan Polres se-Indonesia.

Kegiatan vaksinasi booster dosis ketiga dan zoom meeting tersebut, juga diikuti Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K, SH didampingi sejumlah Kasat, Kabag serta personil Polres Inhu lainnya, serta Dandim 0302 Inhu diwakili Danramil 04/Pasir Penyu.

Pelaksanaan zoom meeting ini bertempat di Kantor Kecamatan Kelayang Kabupaten Inhu, Kamis 10 Februari 2022 siang sekira pukul 13.00 WIB.

Turut hadir juga Camat Kelayang Rosmidah, S.Sos serta jajaran Forkopimcam diantaranya, Kapolsek Kelayang AKP Osben Samosir, SH dan sejumlah Kanit, Bhabin Kamtibmas, Ka Puskesmas, Korwil Disdikbud, Kepala Desa dan jajaran, serta Intansi terkait lainya.

Kegiatan zoom meeting vaksinasi serentak se-Indonesia dalam rangka pencapaian vaksinasi massal lanjutan (booster) tersebut dipimpin langsung oleh Kapolri Jendral Pol L. Sigit P yang langsung diadakan dari Mabes Polri.

Dalam pelaksanaan zoom meeting vaksinasi massal lanjutan (booster) serentak se-Indonesia tersebut, Kapolri memberikan arahan serta melakukan tanya jawab kepada Kapolda dan Kapolres di masing-masing wilayah Polda dalam teknis melayani masyarakat yang melakukan vaksinasi untuk pencapain vaksinasi di seluruh Indonesia mencapai 100 % dengan wajib sudah melakukan vaksinasi

Sekira pukul 14.30 WIB giat zoom meeting vaksinasi serentak dalam pencapaian vaksinasi selesai dilaksanakan, kemudian Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso, S.IK, SH memberikan arahan dan selanjutnya Kapolres didampingi Camat Kelayang Rosmidah, S.Sos meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi terhadap warga Kecamatan Kelayang di ruangan kantor Camat Kelayang.

Kegiatan vaksinasi yang dilakukan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona ini berjalan aman, tertib dan lancar. (Asrul Hadi)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *