Kedai Kopi Pisang15, Lebih Santai Bawa Laptop Ditemani Segelas Kopi Aren

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Dalam beberapa tahun terakhir, bisnis makan minum di Pekanbaru semakin menjanjikan. Terbukti semakin banyak saja tempat nongkrong asyik dengan berbagai tawaran menarik.

Kedai Kopi Pisang15 menjadi salah satu pilihan menarik untuk bersantai asyik menikmati kopi, mencuci mobil sambil berselancar dengan gadget dan laptop di dunia maya.

Tempat ini akan jadi lokasi nongkrong yang pas untuk bersantai bagi para penikmat kopi.

Namanya Pisang15 karena berada di Jalan Pisang Nomor 15, Wonorejo, Marpoyan Damai, Pekanbaru. Kedai kopi ini menawarkan beragam kopi, jus dan tentunya kuliner yang pas di lidah.

Sembari mencuci mobil, Anda juga bisa berselancar ke dunia maya, karena sudah tersedia fasilitas Wifi gratis.

Marhamah atau akrab disapa Imar, pengelola Kedai Kopi Pisang15 menuturkan kalau usahanya tersebut sudah dimulai sejak Agustus 2019 lalu. Saat ini masih melayani pelanggan dari pukul 08.30 wib pagi hingga pukul 18.00 malam setiap hari.

“Suasana tempat ini dibuat senyaman mungkin bagi pengunjung,” kata Imar.

Mie Sagu Ala Pisang15

Karena ruang yang sedikit terbuka dan membuat angin lebih leluasa masuk, tak mengganggu bagi pengunjung yang kurang hobi bau asap rokok. Dari dalam kedai, kita bisa mengawasi mobil yang sedang dicuci.

“Kami menyediakan kopi baik dari gula biasa atau gula aren, serta berbagai cemilan pisang goreng, tahu dan juga ubi goreng,” tambah dia.

Tidak hanya itu, Kedai Kopi Pisang15 juga tersedia sarapan soto, mie tektek ngiler, mie sagu plus udabgvsaus tiram dan juga berbagai kuliner ringan pengganjal perut.

Udang Saus Tiram

Pengunjung juga akan dibuat nyaman karena letaknya yang jauh dari lalu lalng kendaraan. Apalagi untuk parkir ditempat ini cukup luas.

“Jadi sambil menunggu kendaraannya selesai dicuci, kita bebas dari bosan karena ditemani oleh kopi. Silakan datang ke sini,” pungkas Imar. ***

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *