Realme 10 Pro Series 5G Akan Hadir Pada 10 Januari Mendatang

Realme 10 Pro Series 5G Akan Hadir Pada 10 Januari Mendatang

LAMANRIAU.COM, KAMPAR – Realme 10 Pro Series 5G akan di luncurkan pada 10 januari mendatang. Nantinya, dua smartphone yang akan di rilis dari seri ini adalah Realme 10 Pro+ dan Realme 10 Pro. Peluncurannya dapat di saksikan secara langsung di YouTube realme Indonesia pada pukul 14.00 WIB.

Michonne Wang, Marketing Director Realme Indonesia mengatakan, pada 10 Januari 2023, kedua ponsel ini akan resmi hadir melalui acara peluncuran dengan layar tiga sisi pertama yang bisa di saksikan secara virtual.

Baca Juga Resmikan Tol Pekanbaru-Bangkinang, Jokowi Kunjungin Riau

Terkait jadwal peluncuran Realme 10 Pro Series di tanah air di umumkan langsung oleh Realme Indonesia melalui akun Instagram resminya, @realmeindonesia.

realme 10 Pro Series 5G segera hadir di Indonesia!” tulis @realmeindonesia, Selasa 3 Januari 2023.

Kedua smartphone tersebut menghadirkan Display New Vision melalui layar premium dan desain stylish untuk anak muda. Kerap di kenal sebagai lini yang mampu menghadirkan pengalaman flagship ke segmen menengah, kelas smartphone premium akan bertemu penantang barunya melalui kedatangan realme 10 Pro+ dan realme 10 Pro yang hadir dengan fitur premium di segmen smartphone mid-range.

Realme 10 Pro Plus juga di klaim sebagai smartphone pertama dengan layar OLED di dunia yang menerima TÜV Rheinland Flicker Free Certificate dan TÜV RheinlandLow Blue Light Certificate, untuk melindungi mata tanpa efek kekuningan.

Realme 10 Series 5G  menawarkan tiga pilihan warna yakni Dark Matter black, Nebula Blue dan Hyperspace.

Harga Realme 10 Series 5G

Di kutip dari GSMArena, harga Realme 10 Pro untuk RAM 8GB/128GB yakni 319 dolar AS atau sekira Rp 4,9 jutaan.

Semetara Realme 10 Pro+ varian RAM 8GB/128GB di banderol dengan harga 379 dolar AS atau sekira Rp 5,9 jutaan.

Spesifikasi Realme 10 Pro

Realme 10 Pro hadir dengan layar berpanel LCD 6,7 inci, resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Tepi layarnya di desain datar atau flat dengan hiasan lubang layar (punch hole) pada area atasnya.

Sementara punggung ponsel di balut dengan penampang berkelir gradasi di sertai tekstur bergaris. Ada pula modul kamera yang di susun vertikal pada sudut kiri atas ponsel, di sertai lampu flash LED dan penulisan merek Realme.

Pada aspek hardware, Realme 10 Pro ditenagai oleh chipset Snapdragon 695 5G dipadukan dengan RAM LPDDR4X hingga 8 GB dan penyimpnanan UFS 2.2 hingga 256 GB.

Untuk daya tahannya, smartphone ini di tunjang baterai 5.000 mAh di sertai fast charging 33 watt.

Sementara itu, aspek kameranya di tunjang dua kamera belakang, terdiri dari kamera utama 108 MP dan kamera makro 2 MP. Adapun kamera depannya memiliki resolusi 16 MP. Ponsel ini juga di bekali fitur pemindai sidik jari untuk menunjang keamanan.

Spesifikasi Realme 10 Pro Plus

Lain dengan Realme 10 Pro, Realme 10 Pro Plus tampil dengan layar tepi melengkung dan panel AMOLED, tetapi ukurannya sama-sama 6,7 inci. Ponsel ini juga di hias dengan lubang layar seperti “saudaranya”, refresh rate 120 Hz serta resolusi Full HD Plus.

Karena tepi layarnya melengkung, ponsel Realme 10 Pro Plus menawarkan tampilan yang di dominasi layar. Rasio layar ke bodi ponselnya di klaim mencapai 93,65 persen. Ketebalannya hanya 7,78 mm dengan bobot 173 gram.

Punggung ponsel ini juga di desain sama seperti Realme 10 Pro, hanya saja modul kameranya tampak lebih besar. Sebagai model tertinggi, Realme 10 Pro Plus ditenagai oleh chipset Dimensity 1080 yang menawarkan konektivitas 5G.

Chip itu di padukan dengan RAM LPDDR4x hingga 12 GB dan penyimpanan UFS 2.2 hingga 256 GB. Daya tahannya sendiri di topang baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 67 watt.

Pada aspek kameranya, Realme 10 Pro Plus di lengkapi dengan tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 108 MP, ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Adapun kamera depannya memiliki resolusi 16 MP. Untuk aspek keamanannya, ponsel ini juga menawarkan fitur pemindai sidik jari di layar.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews