Warga Pekanbaru Menemukan Mortir Seberat 250 kg Di Lahan Kebun Karet

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Penemuan mortir Mortir MK 82 INERT seri 2519634  seberat 250 kg hebohkan warga Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Sabtu (25 Februari 2023) sekitar pukul 15.00 WIB. Mortir tersebut ditemukan di tempat latihan TNI AU pada tahun 1990.

Kanit Reskrim Polsek Tenayan Raya, Iptu Dodi Vivino mengatakan, mortir awalnya ditemukan warga sedang memancing di lahan kebun karet di sela waktu memancing di Sungai Penampuan Tuah Negeri, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru. Setelah di cek diketahui mortir dan melaporkan ke pihak kepolisian.

Atas laporan tersebut, polisi bersama warga memeriksa posisi mortir tersebut. Mortir tersebut ditemukan dalam kondisi bagian runcing mengarah ke atas yang tertanam di dasar sungai, dengan panjang 1,5 meter dan diameter 30 cm

“Kami beserta warga mengecek mortir di pinggir sungai penampungan. Melihat arah ujung runcing keatas kipas tertanam di dasar sungai dengan ukuran mortir 1,5 meter dan diameter 30 cm,” ujar Vivino, Minggu 26 Februari 2023.

Selanjutnya tim mengamankan lokasi dengan memasang garis polisi. Kemudian menghubungi Gegana Brimob Polda Riau.

“Sekitar TKP sudah lebih kurang 4 kali ditemukan benda serupa. Selanjutnya mortir MK 82 INERT seri 2519634 itu diserahkan Polsek Tenayan Raya kepada jajaran TNI AU,” ungkapnya.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews