Liverpool Pesta Gol di Kandang Crystal Palace

Penyerang Liverpool Muhammad Salah menciptakan gol ke gawang Crystal Palace.

LAMANRIAU.COM, LONDON – Liverpool berhasil menaklukkan Crystal Palace dengan pesta gol 0-7 ketika bertemu di kandang tim Selhurst Park, London, Inggirs, Sabtu 19 Desember 2020 malam. Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyatakan, The Reds tampil dengan ketajaman.

Baca : Kiper Ini Tidur Santai Saat Liverpool Hadapi Everton

“Hari ini penyelesaian akhir kami sangat tajam. Kami tetap berkonsentrasi setelah jeda pertandingan dan para pemain kami tampil brillian,” kata Klopp seperti berita BT Sports.

Kemenangan telak Liverpool tanpa gol balasan malam tadi terjadi sejak menit ‘3 pertandingan baru mulai. Penyerang anyar asal Jepang, Takumi Minamino (25) adalah sang pembuka kemenangan. Minamino yang turun sejak awal pertandingan langsung menunjukkan ketajaman serangan.

Sedangkan penutup kemenangan Liverpool adalah Mohamed Salah. Salah yang saat ini menjadi satu penyerang terbaik Liverpool berhasil melesakkan dua gol, pada menit ‘81 dan ‘84. Hanya jeda tiga menit Salah menjebol gawang V Gualita, Crytal Palace.

Klopp memakai taktik 4-3-3, dan tiga penyerang turun sejak menit pertama berhasil menyumbangkan gol. Sebab, gol menit ‘35 adalah Sadio Mane, dan Roberto Firmino menit ‘44 serta ‘68. Mereka menjadi adalan bersama Minamino paling depan, sebelum Salah turun ke dalam laga.

Klopp yang mengaku sangat senang dengan hasil pertandingan tandang Liverpool dengan skor 0-7 ini, tetap mengakui permainan Crystal Palace juga memiliki kekuatan.

“Mereka (Crystal Palace) sebenarnya memberikan perlawanan pada laga ini,” kata Klopp.

Gelandang Liverpool Jordan Handerson turut menyumbangkan gol dalam laga ini, pada menit ‘52. Total, tujuh gol bersarang ke masrkas Crystal Palace.

Tidak hanya bertengger pada puncak klasemen Premiere League dengan 31 poin, tapi Liverpool juga bertanding bersih dari pelanggaran, alias tanpa kartu kuning, apalagi kartu merah.

Selisih enam poin dengan Tottenham Spurs pada urutan ke-2 klasemen juga membuat Klopp merasa betapa penting kemenangan hari ini. Spurs sementara mengemas 25 poin. “Hari ini kami bermain dengan sangat baik pada jadwal yang sangat padat, dan para pemain kami harus bangga dengan hal itu,” kata Klopp.

Bahkan, atas kemenangan ini, Klopp juga sempat mengingat kekalahan Liverpool dengan hasil hampir serupa dengan nasib Crystal Palace saat ini. “Pertandingan ini sangat penting bagi selisih gol kami, karena kami sempat mendapatkan hasil yang lucu menghadapi Villa (kalah 7-2),” kata Klopp.

Sementara, Crystal Palace dalam laga ini memiliki satu kartu kuning oleh pemain belakang N Clyne. Kekalahan laga kandang “The Eagles” Crystasl Palace juga membuat mereka berada pada peringkat ke-12 Premiere League, dengan 18 poin.

Berdasarkan statistik laga malam tadi, penguasaan bola oleh Liverpool 66 persen, sedangkan Crystal Palace hanya 34 persen. (rri)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *