Usai Deklarasi, Jarnas ABW Silaturrahmi dengan DPW Nasdem Riau dan Forum RW

Pengurus Jarnas ABW Provinsi Riau melakukan pertemuan dengan pengurus DPW Nasdem Riau

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Usai dilantik dan dideklarasi, Minggu 9 Oktober 2022, Jaringan Nasional (Jarnas) Anies Baswedan (ABW) Provinsi Riau terus bergerak melakukan sosialisasi.

Selain dengan pengurus DPW Nasdem Provinsi Riau, Jarnas ABW Riau juga melakukan sosialisasi dengan Forum RT/RW Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru.

Pertemuan dengan DPW Nasdem Provinsi Riau berlangsung di kantor DPW Nasdem Jalan Diponegoro, Pekanbaru Senin 17 Oktober 2022. Jajaran Nasdem Riau dipimpin Sekretaris Wilayah Jhony Carles. Sementara dari Jarnas ABW Provinsi Riau terlihat Ketua Alpasirin, Sekretaris Syamsurya, Wakil Ketua I Eddy Akhmad RM dan lain-lain.

Menurut Alpasirin, pertemuan dengan DPW Nasdem Riau sebagai langkah awal Jarnas ABW Riau usai dilantik dan dideklarasika oleh Sekjend DPP Jarnas Dendy Susianto awal pekan lalu.

“Tujuan kita hari ini untuk membangun silahturahmi dan komunikasi kepada partai pengusung Anies Baswedan seperti Partai Nasdem,” ujar Alpasirin. 

Dan pertemuan ini lanjut Alpasirin sebagai langkah awal sehingga ke depan, Jarnas akan merancang strategi kemenangan Anies Baswedan dengan partai-partai pengusung.

Sementara itu, Sekretaris Wilayah Nasdem Provinsi Riau Jhony Carles, memberi apresiasi atas inisiasi Jarnas ABW Riau yang berupaya melakukan silahturahmi dan komunukasi dengan  Nasdem sebagai salah satu partai yang telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Bakal Calon Presiden 2024.

“Antara relawan dan partai pengusung harus memiliki visi dan misi yang sama terhadap calon yang kita usung,” tegas Jhony Carles.

Jarnas ABW Riau melakukan pertemuan dengan Forum RT/RW Kecamatan Binawidya.

Usai melakukan pertemuan dengan DPW Nasdem, Jarnas ABW Provinsi Riau melakukan pertemuan dengan Forum RT/RW Kecamatan Binawidya kota Pekanbaru.

Dalam pertemuan yang dihadiri Ketua Forum Sutomo Marsudi dan kawan-kawan, Ketua Jarnas ABW Provinsi Riau Alpasirin didampingi Ketua I Eddy Akhmad RM di salah satu kedai Kopi Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru.

Dalam pertemuan yang berlangsung lebih kurang 1 jam lebih, Forum RT/RW Binawidya bersepakat membentuk simpul di tingkat kecamatan dengan nama ATB (Anies Tampan Bertuah). ***

Editor: Fahrul Rozi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *