Indra Gunawan Eet – Syamsu Dalimunte Dapat SK Dukungan Golkar di Pilkada Bengkalis

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – DPP Partai Golkar akhirnya mengeluarkan Surat Keputusan (SK) dukungan pada pasangan Indra Gunawan Eet – Syamsu Dalimunte (ESA) untuk bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bengkalis tahun 2020.

Kepastian dukungan DPP Golkar itu disampaikan Wakil Ketua Bappilu (Badan Pemenangan Pemilu) DPD I Partai Golkar Riau, Ikhsan, ST MT dihubungi, Senin 24 Agustus 2020.

“SK dukungan untuk Indra Gunawan – Syamsu Dalimunte sebagai bupati dan wakil bupati Bengkalis 2020 sudah sah diberikan DPP Partai Golkar,” kata Ikhsan.

Ditambahkan, selain untuk Kabupaten Bengkalis, DPP Partai Golkar juga telah memberikan dukungan kepada bakal calon Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti serta Walikota dan Wakil Walikota Dumai.

“Untuk Kabupaten Kepulauan Meranti Partai Golkar mengusung pasangan Said Hasyim – Abdul Rauf dan Kota Dumai untuk Faisal – Amris dan telah diserahkan. Besok akan diserahkan Rohil dan Rohul,” lanjutnya.

Ikhsan mengatakan, dari sembilan kabupaten/kota yang melaksanakan Pilkada tahun ini, Golkar menargetkan kemenangan 60 persen. Artinya, enam daerah di Riau yang menggelar pesta demokrasi harus menang.
Teka-teki siapa bakal calon yang diusung partai Golkar untuk maju di Pilkada Kabupaten Bengkalis pada bulan Desember nanti terjawab sudah.

Untuk itu, Partai Golkar menegaskan kepada seluruh kader dan simpatisan, siapapun calon yang diusung oleh DPP Golkar harus mendukung penuh. Partai Golkar tetap mengutamakan kadernya sendiri untuk diusung sebagai calon.

Sebelumnya, Indra Gunawan Eet yang juga Ketua DPRD Riau ini mengaku untuk mengusungnya, Partai Golkar akan berkoalisi dengan Partai Perindo yang memiliki satu kursi di DPRD Bengkalis. Eet mengatakan SK dari Partai Perindo itu telah berbentuk B1 KWK.

Dengan demikian, kedua partai telah mengumpulkan sembilan kursi sebagai syarat mendaftar ke KPU. Selain itu, juga masih ada tersisa 3 kursi Partai Demokrat. ***

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *