Menanam Sayur di Polybag, Kenapa Tidak?

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Berkebun sayur adalah salah satu kegiatan menyenangkan yang bisa kamu lakukan. Masa pandemi Covid-19 ini merubah pola hidup dari berbagai aspek. Banyak dari kita harus menghabiskan waktu dalam rumah saja, tak heran rasa bosan pun pasti melanda.

Baca : Punya Lahan Sempit Manfaatkan untuk Tanaman Dapur

Nah daripada hanya berdiam saja, lebih baik melakukan kegiatan seru dengan menanam sayuran, bukan?

Selain sebagai kegiatan seru mengisi waktu luang, menanam sayuran dalam pekarangan rumah tentu akan sangat bermanfaat. Apalagi, sayur salah satu produk organik yang bisa kamu manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Tapi masalahnya, bagaimana jika kamu tidak memiliki cukup lahan untuk berkebun? Tenang, kamu bisa memanfaatkan lahan sempit dengan menanam sayuran dalam polybag.

Keuntungan Menanam Sayur dalam Polybag

Menanam sayuran dekat rumah dengan memanfaatkan polybag tergolong mudah dan dapat kamu lakukan pada lahan sempit sekalipun, asalkan tahu tekniknya.

Menanam sayuran dalam polybag juga terbilang praktis dan ekonomis. Berikut ini keuntungan bertanam dengan polybag.

  • Polybag plastik lebih murah daripada pot
  • Pemeliharaan sayur dalam polybag juga mudah
  • Hemat penggunaan pupuk
  • Tak butuh lahan tanam yang luas
  • Polybag bisa kamu susun pada rak bertingkat
  • Polybag mudah dengan mudah kamu pindahkan

Jenis Sayuran yang Bisa kamu tanam dalam Polybag

Ada banyak jenis sayuran yang bisa ditanam di polybag. Kamu bisa menanam beragam sayur yang kamu butuhkan untuk konsumsi harian. Jenis sayuran tersebut antara lain: sawi, bayam, kangkung, tomat, cabai, terong, seledri, daun bawang, selada, dan mentimun. Semua sayur tersebut terbilang mudah untuk mau tanam dan cepat panen.

Langkah pertama, penyiapan bahan dan media

  1. Siapkan tempat untuk melakukan persemaian seperti ember atau nampan kaleng besar
  2. Siapkan juga polybag. Untuk jumlah polybag dan wadah persemaian sesuaikan dengan berapa banyak yang akan kamu tanam. Namun saran sebaiknya kamu tidak langsung menanam banyak sebagai uji coba
  3. Siapkan media tanam berupa tanah subur dan pupuk kandang atau kompos dengan perbandingan tanah dan pupuk kandang 1:2 atau 1:3
  4. Tahap terakhir, siapkan benih sayur yang akan kamu tanam

Langkah kedua, persemaian

  1. Tanah dan pupuk lebih dulu d-ihomogenisasi, setelah itu letakkan pada wadah nampan atau ember
  2. Benih tanam pada wadah persemaian dengan jarak 1-3 cm
  3. Penyiraman benih rutin (pagi dan sore). Lama persemaian sekitar 2-3 minggu tergantung jenis tanaman

Langkah ketiga, penanaman dan perawatan

  1. Usai persemaian, tanaman dipindahkan ke polybag yang telah diisi media tanam tanah dan pupuk
  2. Ada jenis tanaman yang tak perlu disemaikan dulu, maka benih bisa langsung ditanam di polybag
  3. Lakukan penyiraman secara rutin, pemberian pupuk secara berkala, dan penanggulangan hama pada sayuran

Mudah bukan menanam sayuran dengan polybag? Buat kamu yang ingin mencoba untuk menanam sendiri beragam sayur, bisa mengawalinya dengan mempersiapkan semua bahan hingga media tanam yang diperlukan. ***

 

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *