Rakerda Golkar Riau Ditutup Tadi Malam

Rakerda Golkar Riau Ditutup Tadi Malam

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Bertempat di hotel Primeer Pekanbaru, Rapar Kerja Daerah (Rakerda) Provinsi Riau Partai Golongan Karya (Golkar) digelar dan dibuka oleh Wakil Ketua umum Dr. Ahmad Dolly Kurnia Tanjung, SSI.MT. pada  Minggu, 21 Maret 2021.

Dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Riau Drs.H.Syamsuar, Msi. dan seluruh ketua DPD II Partai Golkar Riau dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau dari Golkar dan calon Bupati terpilih dari Golkar.

Rakerda kali ini mengusung dengan tema “Sukses konsolidasi, sukses Pilkada, Menang Pileg dan Pilpres dan menang Pilkada 2024”. Doly Kurnia dalam sambutannya mengatakan Propinsi Riau merupakan yang pertama dilkasanakan Rakerda Golkar.

“Dan di Indonesia Golkar merupakan Partai Nomor 1 berhasil dalam mengusung dan mengantarkan kemenangan kepala daerah pada pilkada serentak di seluruh Indonesia pada waktu yang lalu walaupun Riau hanya bisa dua calon yang menang sebagai kepala Daerah,”Kata Doly.Ia berharap agar Riau memperkuat basis di daerah untuk kemenangan pilkada serentak yg masih akan dilakukan.

Disamping itu Doly Kurnia juga menyampaikan tahun 2024 Ketua umum Erlangga Hartarto sebagai Ketua Umum golkar siap dicalonkan sebagai Presiden RI yang di usung Partai Golkar.

Tak hanya itu, Ketua DPD I Partai Golkar Riau H.Syamsuar juga menyampaikan pada sambutanya meminta seluruh Ketua DPD II dan jajaran, Organisasi pendiri dan didirikan dan organisasi sayap Partai Golkar, agar cepat membuat program dan mensosialisasikan kepada Masyarakat.

“Agar tidak ketinggalan oleh Partai lain. Adakan konsolidasi kebawah sampai ke akar rumput, agar partai golkar dikenal dan dicintai Masyarakat,”Tuturnya.

Selain Pembukaan Rakerda Golkar, diadakan juga Lounching Website Partai golkar dan Pelantikan Badan Saksi Nasional dan Bapillu Golkar Riau. Pembukaan ditutup dengan Pembacaan Do’a oleh. Drs.H.Rasyidi Hamzah dari Majlis Dakwah Indonesia (MDI) Riau dan malamnya Rakerda Partai Golkar di tutup oleh ketua DPD I Partai Golkar H.Syamsuar, M.Si.(jar)**

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *