Umum  

Kunker ke Sirkuit Sport Center Bangkinang, Bupati Magetan Ingin Bangun Sirkuit

lamanriau

LAMANRIAU.COM, KAMPAR – Bupati Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur, Dr. Suprawoto, M.Si melakukan kunjungan kerja ke Sirkuit Permanen Sport Center Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Minggu 22 Januari 2023.

Kunjungan Bupati Magetan bersama rombongan itu di terima Penjabat Bupati Kampar Kamsol di dampingi Asisten I pemerintahan Ahmad Yuzar dan Ketua KONI Kampar terpilih M. Yasir MM, Sekretaris Inspektorat Muhammad Hafiz, IMI Riau, IMI Kampar, serta pembalap-pembalap lainnya.

Tujuan kedatangan mereka untuk melihat keberadaan Sirkuit Permanent Bangkinang Sport Centre yang telah memiliki standar nasional dan telah digunakan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) dan berbagai event lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Magetan menyampaikan kepada awak media bahwa rombongannya melakukan kunjungan kerja dalam rangka untuk memperoleh ilmu terkait pembangunan serta tata kelola Sirkuit Permanen Sport Center Bangkinang.

“Kedatangan kami disini ingin mengetahui tentang Sirkuit Permanen Sport Center Bangkinang, karna di Magetan kami juga akan segera membangun sirkuit,” ujar.

Kemudian, Mantan Dosen Praktisi di Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP Universitas Muhammadiyah Malang ini menyebut bahwa sirkuit yang akan dibangun di Magetan akan diberi nama dengan Mario Aji.

“Yaa, Mario Aji berasal dari Magetan, sirkuit tersebut nantinya akan kami beri nama Mario Aji,” kata Suprawoto.

Untuk di ketahui, Mario Aji dengan nama lengkap Mario Suryo Aji merupakan pembalap asal Indonesia yang kini berkarier di kelas Moto3 pada musim 2022. Mario Aji lahir pada tanggal 16 Maret 2004, kini Mario Aji dipercaya Honda Team Asia untuk tampil di Moto3.

Kemudian, Suprawoto Saat kunjungan kerjanya berkesempatan memberikan hadiah kepada pembalap yang berhasil meraih juara pada Event balap motor yang diselenggarakan pada sabtu tanggal 21 Januari dan minggu tanggal 22 Januari 2023 yang memperlombakan sebanyak 19 kelas. Panitia penyelenggara juga mempersiapkan berbagai juara umum seperti juara umum kategori 4 tak, 2 tak, Sport 2 tak, Matic Open, Matic Pemula dan Racing Photography.

Kabupaten Magetan secara geografis dan penduduk memiliki luas wilayah mencapai 688,85 kilometer persegi, dengan dihuni oleh lebih kurang 700.810 jiwa, dengan potensi pertanian dan pariwisata serta UMKM yang menjadi penggerak ekonomi masyarakat.

Pemkab Kampar terus melakukan berbagai program dan peningkatan ekonomi masyarakat, begitu juga terhadap pembangunan pada berbagai sektor seperti pendidikan, pertanian, perikanan, UMKM maupun pada bidang pariwisata yang cukup banyak dan terkenal di Kampar.

Selain itu Kamsol menjelaskan bahwa saat ini tengah membangun sektor hasil olahan perikanan yang telah mengeksport ke luar negeri melalui beberapa centra seperti di Kecamatan XIII Koto Kampar dan telah di Operasi kan Integrated Cold Storage di Kecamatan Kampa.

“Kita berharap jalinan ini dapat kita perluas karena banyak hal yang dapat kita tiru dari Kabupaten Magetan dan dapat kita terapkan di Kabupaten Kampar pada beberapa sektor, semoga jalinan silaturrahmi ini dapat berlanjut kepada kerjasama antar dua Kabupaten,” ujarnya.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews